
Profil MIHA Bakery
Ponpes Mabadi’ul Ihsan memberikan kemampuan membuat roti siap saji. Ini demi meningkatkan daya saing santrinya.
Dimulai sejak tahun 2019, Pondok Pesantren Mabadi’ul Ihsan telah memproduksi roti, yang kemudian diberi nama Miha Bakery.
Miha Bakery ini berkembang sangat pesat, mengingat santri di Mabadi'ul Ihsan yang jumlahnya lebih dari seribu dan rotu sudah menjadi makanan khas Indonesia yang dinikmati sehari-harinya. Harga yang dipasarkan pun sangat relevan, sangat bersahabat di kantong santri.
Varian roti yang ada di Miha Bakery antara lain : Roti Manis, Roti Tawar, Roti Coklat, Roti Keju, Roti Vanilla, Roti Goreng, Burger, Pizza, dll
- Manajer Admin Miha Laundry
- Lokasi Pondok Pesantren Mabadi'ul Ihsan
- Telpon -
- Website -
- MedSos
Untuk pemasaran pada Miha Bakery dipasarkan di lingkup Pondok dan di lembaga – Lembaga yang berada di Yayasan Pondok Pesantren Mabadi’ul Ihsan.
Selain itu Miha Bakery juga melayani pemesanan ketika ada acara besar di Pesantren, kegiatan – kegiatan di setiap Lembaga bahkan Miha Bakery terkadang juga mendapat pesanan dari luar.
Hal jumlah produksi, konon pernah juga kewalahan dalam produksi. Sementara ini terbanyak masih sekira 8 Kg dalam sehari.
Melalui program santripreneur bisa menambah kegiatan positif bagi para santri di lingkungan pondok. Selain itu, melalui Miha Bakery ini nanti, para santri berguna bagi masyarakat menumbuhkan perekonomian daerah setempat seperti penyerapan tenaga kerja, dalam hal ini membuat roti siap saji.